Thursday, September 3, 2020

HATI YANG BERLIMPAH DENGAN SYUKUR

Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 3 September 2020

Baca:  Mazmur 100:1-5

"Masuklah melalui pintu gerbang-Nya dengan nyanyian syukur, ke dalam pelataran-Nya dengan puji-pujian, bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya!"  Mazmur 100:4

Seorang Kristen sejati seharusnya memiliki hati yang senantiasa berlimpah syukur.  Kata  'senantiasa'  berarti di segala situasi, bukan hanya saat-saat tertentu.  Mengucap syukur ketika keadaan sedang baik dan enak itu mudah dilakukan, tapi bagaimana bila keadaan berbanding terbalik dengan yang diharapkan?  Masihkah kita bisa mengucap syukur kepada Tuhan?  Tuhan menghendaki kita mengucap syukur dalam segala hal  (1 Tesalonika 5:18).  Oleh karena itu Rasul Paulus menasihati,  "Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur."  (Kolose 2:7).

     Kita tak menyadari bahwa di balik pengucapan syukur ada kekuatan yang dahsyat, sebab saat kita mengucap syukur  (walau situasi tidak mendukung)  kita sedang mengaktifkan iman kita.  Kita harus percaya bahwa dalam segala perkara  (baik atau buruk)  Tuhan pasti turut bekerja untuk mendatangkan kebaikan bagi kita  (Roma 8:28), karena itu tidak ada alasan untuk tidak mengucap syukur kepada Tuhan.  Namun kemampuan untuk bersyukur di segala keadaan itu datangnya dari Roh Kudus!  Jadi, mengucap syukur adalah tanda Roh Kudus bekerja di dalam kita.  "...hendaklah kamu penuh dengan Roh, dan berkata-katalah seorang kepada yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Bernyanyi dan bersoraklah bagi Tuhan dengan segenap hati."  (Efesus 5:18-20).  Oleh karena itu bukalah hati dan undang Roh Kudus untuk masuk di hati kita, Ia akan membantu kita dalam kelemahan-kelemahan kita.  Kekuatan Roh Kudus tidak bisa dikalahkan oleh kuasa apa pun yang ada di dunia ini.

     Tak bisa mengucap syukur artinya kerohanian kita sedang bermasalah, sebab pandangan kita hanya fokus pada apa yang terlihat.  Firman Tuhan menegaskan bahwa hidup kita adalah karena percaya, bukan melihat!  Mampu bersyukur adalah bukti orang mengimani setiap janji Tuhan.  Meski semua tampak mengecewakan dan tidak ada harapan, Habakuk memilih untuk tetap mengucap syukur!  (Habakuk 3:17-18).

Seberat apa pun keadaannya, tetaplah bersyukur kepada Tuhan, karena Tuhan sanggup mengubah yang buruk menjadi kebaikan bagi kita!

32 comments:

  1. Amin,terima kasih Tuhan Yesus untuk FirmanNya Bapa,Tuhan terima kasih atas segala kebaikan Tuhan Yesus dalam kehidupan kami,pimpin kami Bapa agar kami mengerti FirmanMu dan dapat melakukannya,amin

    ReplyDelete
  2. Mengucap syukur dalam segala perkara dalam situasi sesulit apapun, kita hidup karena percaya Tuhan Yesus tak pernah meninggalkan kita dan bukan karena melihat kebaikkan Tuhan baru mau bersyukur...
    Ampunilah kesalahan kami ya Tuhan apabila masih ada persungutan keluar dari mulut dan tingkah kami... Hari ini kembali Engkau mengingatkan kami untuk selalu bersyukur...
    Hamba doa biarlah pekerjaan hamba menghasilkan yg luar biasa dan Engkau tetap memberikan hambaMu kekuatan dan kesehatan dalam pekerjaanku diQatar...
    Terpujilah nama Yesus yang ajaib disetiap waktu... Haleluya ... Amin.

    ReplyDelete
  3. Selalu undang Tuhan dalam setiap langkah hidupmu agar engkau dapat mengucap syukur dalam segala hal. Haleluya!

    ReplyDelete
  4. Puji dan syukur Tuhan Yesus atas berkat yang Tuhan berikan kepada saya sampai saat ini, dan saya membuka hati untuk mengundang Roh Kudus untuk masuk dihati saya untuk membantu saya dalam kelemahan-kelemahan saya, tepujilah engkau Tuhan, amin

    ReplyDelete
  5. Haleluya..puji Tuhan amin.🙇‍♀️🙇‍♂️

    ReplyDelete
  6. Mengucap syukur dalam segala hal, haleluya Amin..

    ReplyDelete
  7. Mengucap syukurlah terus dalam segala hal maka percayalah ,maka semua pekerjaan yang akan kita lakukan akan maksimal dan berbuah baik.(Kol.3:17, Mzm.95:2).

    ReplyDelete
  8. Tuhan Yesus baik, karena selalu mengingatkan dan mengajarkan agar kita manusia selalu mengucap syukur baik suka maupun duka
    😇😇

    ReplyDelete
  9. Mwngucap syukur pada Tuhan adalah kunci kemenangan dan berkat

    ReplyDelete
  10. Terpujilah Tuhan. Engkau sangat baik Tuhan. Amen

    ReplyDelete
  11. Terima kasih Tuhan buat firmanMu hari ini,yang mengutkan dan mengajarkan kami untuk selalu mengucap syukur,apapun keaadan kami sekarang ini.AMIN

    ReplyDelete
  12. Amin terima kasih kembali mengingatkan saya untuk senantiasa mengucap syukur dalam segala hal ������

    ReplyDelete
  13. Bersyukurlah kepada Tuhan disetiap waktu

    ReplyDelete
  14. Puji Tuhan...terimakasih firman y..

    ReplyDelete
  15. Trima Kasih untuk Renungannya, dapat memberikan Motivasi bagi saya dalam keluarga dan juga dalam pelayanan. 🙏

    ReplyDelete