Wednesday, September 14, 2016

SEDIAKAN WAKTU 'TUK BERDOA (2)

Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 14 September 2016 

Baca:  Amsal 6:1-19

"janganlah membiarkan matamu tidur, dan kelopak matamu mengantuk;"  Amsal 6:4

Ada kalimat bijak mengatakan,  "Perjalanan seribu mil dimulai dari langkah pertama."  Awal yang baik akan menentukan hasil akhir.  Maka dari itu sebelum kaki kita melangkah lebih jauh menapaki hari baru, awalilah segala sesuatu dengan berdoa:  bersyukur atas pemeliharaan dan perlindungan Tuhan di sepanjang malam, bersyukur atas kekuatan dan kesehatan yang baru, bersyukur atas kesempatan yang Tuhan beri untuk kita menikmati berkat-berkat-Nya yang baru.  "Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya, selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu!"  (Ratapan 3:22-23).  Kita memohon anugerah-Nya agar dimampukan melakukan segala tugas dan kewajiban kita, serta menyerahkan semua rencana kita kepada Tuhan, karena  "Banyaklah rancangan di hati manusia, tetapi keputusan Tuhanlah yang terlaksana."  (Amsal 19:21).  Kalau Tuhan yang menuntun dan menyertai langkah kita mulai dari pagi hari, maka hari itu akan menjadi hari kemenangan bagi kita.  Namun bukan perkara mudah menyediakan waktu secara konsisten di pagi hari untuk berdoa.  Ini adalah sebuah proses, butuh latihan.  Jika kita berkomitmen untuk berdoa di pagi hari secara rutin, kita pun harus bisa mengatur waktu dengan baik, janganlah tidur terlalu larut supaya tidak terlambat bangun.

     Di tengah jadwal pelayanan-Nya yang teramat padat, ketika hari masih sangat dini, bahkan sebelum ayam berkokok, Tuhan Yesus pergi ke tempat yang sunyi senyap berdoa kepada Bapa.  Tuhan Yesus mencari kehendak Bapa terlebih dahulu sebelum mengerjakan segala pekerjaan yang dipercayakan Bapa kepada-Nya!  Kehendak Bapa adalah yang terutama dalam hidup-Nya, karena itu Ia memulai hari-hari-Nya dengan berdoa.

     Bagaimana dengan Saudara?  Maukah Anda bangun pagi-pagi untuk berdoa?  "janganlah membiarkan matamu tidur, dan kelopak matamu mengantuk;"  (Amsal 6:4).  Dikatakan bahwa orang yang suka tidur lebih dari batasnya, yang tidak suka bangun pagi-pagi untuk berdoa, akan mengalami masalah dalam hidupnya.  "Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu."  (Matius 6:33).

Datanglah terlebih dahulu kepada Tuhan sebelum melakukan segala sesuatu, niscaya berkat Tuhan akan menyertai hidupmu!

13 comments:

  1. nice. sejak masuk kerja subuh, jadi terlatih untuk bangun pagi. rasanya ada yang urang kalau memulai aktivitas tanpa berdoa dan baca firman meski 1 pasal.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya setiap pagi bertahun tahun saya bangun jam 05.00 pagi dan saya membuka renungan air hidup, merenungkannya dan berdoa dan mambaca firman. Semua massalah yang saya alami saya serahkan kepada Tuhan, dan saya selalau bersuka cita, karena bersama dengan Tuhan saya menghadapi massalah massalah. Terpujilah Tuhan. Terima Tuhan Yesus aku selalu sayang pada-Mu

      Delete
  2. Doa adalah nafas hidupku... thanks jesus..

    ReplyDelete
  3. Trimakasih air hidup,, benar2 menegurku ttg kehidupan sehari2ku dan konsistensiku akan doa... :) Tuhan berkati ya,, semoga makin menjadi berkat di tengah2 dunia maya ;)

    ReplyDelete
  4. Benar kk doa pagi harus diutamakan dan yang pertama. GBUs Salam Emi

    ReplyDelete
  5. pingin.... tapi setan selalu sering menang... Huft... pagi ini aq harus bisa...


    ReplyDelete
  6. Enter your comment...pingin.... tapi setan selalu bikin males.. pagi ini aq harus bisa....!!!

    ReplyDelete
  7. Iya saya setiap hari sdh bertahun2 bangun jam 05.00 dan membuka renungan air hidup membaca firman dan berdoa kpd Tuhan. Dan semuanya itu saya rukis di buku harian saya. Saya bersyukur atas nafas kehidupan yg diberikan setiap saat. Semua masalah yg saya alami saya serahkan kpd Tuhan, dan saya bersuka cita. Karena bukan saya sendiri tapi Tuhan bersama dengan saya akan menghadapi semua massalah. Terpujilah Tuhan. Doa pagi saya memberikan saya kekuatan untuk sepanjang hari.

    ReplyDelete
  8. Puji Tuhan,, kiranya Tuhan slalu menuntun untuk slalu dtg kepadaMu,, dan slalu mengucap syukur dlam keadaan hal apapun,, Tuhan Yesus memberkati :)

    ReplyDelete
  9. Puji Tuhan,, kiranya Tuhan slalu menuntun untuk slalu dtg kepadaMu,, dan slalu mengucap syukur dlam keadaan hal apapun,, Tuhan Yesus memberkati :)

    ReplyDelete
  10. Syukur bagi Tuhan,,, kirany Tuhan slalu menuntun hidupku untuk slalu dtg kepada-Nya,, amin

    ReplyDelete