Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 18 September 2015
Baca: Yohanes 16:16-33
"Sampai sekarang kamu belum meminta sesuatupun dalam nama-Ku. Mintalah maka kamu akan menerima, supaya penuhlah sukacitamu." Yohanes 16:24
Mari belajar tentang doa sebab doa adalah yang paling utama dan paling sederhana dari semua praktek kekristenan. Seseorang yang baru saja diselamatkan pun bisa berdoa. Doa yang terjawab adalah salah satu keuntungan istimewa atau hak orang Kristen. Allah memberikan kepada kita hak agar doa kita didengar. Jika seseorang telah menjadi Kristen bertahun-tahun tapi belum mendapat jawaban doa satu pun, hidup kekristenannya perlu dipertanyakan. Bagi anak Tuhan tidak menerima jawaban doa adalah sesuatu yang tidak benar. Doa-doa orang percaya seharusnya menerima jawaban. Tuhan Yesus mengajar pada kita untuk meminta segala sesuatu dalam nama-Nya dan kita akan menerimanya.
Orang yang sering berdoa dan doa-doanya dijawab adalah orang Kristen yang berbahagia. Ini adalah pengalaman mendasar yang seharusnya dimiliki setiap orang percaya. Seseorang mungkin ceroboh dalam hal rohani yang lain, tetapi dalam hal doa yang menerima jawaban, orang percaya tidak bisa menipu dirinya sendiri. Setiap orang harus mencari tahu bagaimana supaya doanya dijawab. Doa bukan sekedar penyembahan rohani tetapi juga supaya didengar. Jika hanya untuk menyembah maka seseorang bisa berdoa berjam-jam tanpa mengharapkan ada jawaban; namun jika doa adalah untuk menerima jawaban, maka seseorang harus berdoa sampai mendapat jawaban.
Tuhan Yesus mengajar kita bagaimana harus berdoa, di mana kita harus meminta, mencari dan mengetuk. "Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang
yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu
dibukakan." (Matius 7:7-8). Allah adalah Bapa yang penuh kasih, dan Dia tidak akan menolak anak-anak-Nya. Yesus Kristus berkata, "Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta roti, atau memberi ular, jika ia meminta ikan? Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik
kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan
yang baik kepada mereka yang meminta kepada-Nya." (Matius 7:9-11).
Mari berdoa sesuai dengan Firman Tuhan agar doa kita menerima jawaban.
No comments:
Post a Comment