Sunday, August 26, 2018

DIKUDUSKANLAH NAMA TUHAN

Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 26 Agustus 2018

Baca:  Matius 6:5-15

"Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu,"  Matius 6:9

Salah satu dari sepuluh perintah Tuhan yang disampaikan Tuhan kepada bangsa Israel melalui perantaraan nabi Musa, dan ditulis pada dua loh batu adalah:  "Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan, sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya dengan sembarangan."  (Keluaran 20:7).  Mengapa kita tidak boleh menyebut nama Tuhan dengan sembarangan?  Karena nama Tuhan adalah kudus.  Karena itu Tuhan sangat benci terhadap orang-orang yang berani melecehkan, meremehkan dan mempermainkan nama-Nya dengan sembarangan.

     Ketika bangsa Israel tidak menghormati lagi nama Tuhan, tidak menghiraukan perkataan-Nya dan tetap menyembah kepada berhala-berhala, hal itu menimbulkan kemurkaan Tuhan.  Berfirmanlah Tuhan kepada Yehezkiel:  "Tetapi Aku bertindak oleh karena nama-Ku, supaya itu jangan dinajiskan di hadapan bangsa-bangsa, di mana mereka berada. Di hadapan bangsa-bangsa itu Aku menyatakan diri kepada mereka dalam hal Aku membawa mereka keluar dari tanah Mesir."  (Yehezkiel 20:9).  Tindakan Tuhan selalu dikaitkan dengan nama-Nya, seperti yang ditulis Daud dalam mazmurnya:  "Ia menyegarkan jiwaku. Ia menuntun aku di jalan yang benar oleh karena nama-Nya."  (Mazmur 23:3).  Nama Tuhan juga merupakan kekuatan dan keselamatan bagi orang benar, tapi bagi orang fasik nama Tuhan menjadi kebencian.  "Nama TUHAN adalah menara yang kuat, ke sanalah orang benar berlari dan ia menjadi selamat."  (Amsal 18:10).

     Adalah sia-sia kita berdoa dengan mengucapkan kekudusan nama Tuhan jika seluruh tindakan kita dipimpin oleh keinginan yang tidak kudus.  Kita ditantang untuk hidup dalam kekudusan agar dapat menghayati nama Tuhan yang kudus.  Nama Tuhan yang kudus itu harus dimulai dari kehidupan orang yang berdoa:  "Dikuduskanlah nama-Mu,"  (ayat nas).  Jika ucapan tersebut tidak disertai kekudusan hidup orang yang berdoa, ucapan doa itu sama sekali tak ada artinya.  Orang percaya bertanggung jawab penuh atas perkataan dan perbuatannya sehari-hari, sebab keberadaannya di tengah dunia membawa misi, yaitu menjadi saksi-saksi-Nya.  Di situlah nama Tuhan dipertaruhkan di mata dunia!

Nama Tuhan adalah kudus, karena itu setiap orang yang memanggil nama-Nya pun harus hidup dalam kekudusan!

2 comments:

  1. Shalom... Saya ingin bertanya apa perbedaan penulisan nama Tuhan dgn huruf T nya saja yg besar sementara yg lain menggunakan huruf kecil, sedangkan ada juga nama TUHAN yg hurufnya menggunakan huruf kapital semua... Adakah maksud yg lain dalam penulisan tersebut? Terimakasih

    ReplyDelete
  2. Menurut saya tidak ada perbedaan. Yang penting huruf awal nya harus huruf besar. Krn jika di tulis dengan huruf kecil semua berarti yang dimaksud bukan Tuhan Yesus.

    ReplyDelete