Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 12 Februari 2013 -
Baca: 2 Tesalonika 3:1-15
"Kami katakan ini karena kami dengar, bahwa ada orang yang tidak tertib
hidupnya dan tidak bekerja, melainkan sibuk dengan hal-hal yang tidak
berguna." 2 Tesalonika 3:11
Tahukah kita untuk apa peraturan dibuat? Pastilah untuk ditaati dan bukan untuk dilanggar. Dalam kehidupan sehari-hari kita selalu berurusan dengan aturan-aturan. Dalam berlalu lintas ada rambu-rambu yang harus kita patuhi; di kantor, sekolah atau tempat-tempat umum kita menjumpai tata tertib yang harus diperhatikan. Semua itu bertujuan supaya ada keteraturan dan ketertiban, sebab banyak orang yang hidupnya tidak tertib.
Tak terkecuali dalam kehidupan orang percaya. Sebenarnya kita sudah banyak membaca dan mendengarkan firman Allah, dan "Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar,
untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk
mendidik orang dalam kebenaran." (2 Timotius 3:16), tetapi betapa banyak orang Kristen yang hidupnya tidak mencerminkan kekristenan yang benar. Secara teori mereka percaya kepada Tuhan Yesus, tetapi di dalam kehidupan nyata mereka sama sekali tidak mencerminkan hidup yang sesuai firman Tuhan, justru menyimpang.
Kekristenan adalah tugas yang harus dijalankan dan dipraktekkan dalam realita, bukan sekedar percaya yang pasif; artinya jika kita percaya kepada Tuhan Yesus, maka iman percaya kita itu harus menjadi suatu kenyataan dalam setiap pikiran, perkataan dan perbuatan kita. Itulah sebabnya rasul Paulus menasihati, "...kamu sendiri tahu, bagaimana kamu harus mengikuti teladan kami, karena kami tidak lalai bekerja di antara kamu," (2 Tesalonika 3:7). Banyak orang Kristen yang maunya ingin yang enak-enak saja tapi tidak tertib hidupnya; tidak tertib dalam hal: membagi waktu antara pelayanan dan keluarga, antara hobi dan jam-jam doa (ibadah), mengembalikan persepuluhan, pekerjaan, studi, pergaulan dan sebagainya. Akhirnya citra dirinya sebagai orang Kristen tercoreng dengan sendirinya dan mereka tidak bisa memuliakan Tuhan melalui kehidupannya. Ingat! Orang Kristen yang dipimpin oleh Roh Tuhan hidupnya pasti tertib, sebab "...Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban." (2 Timotius 1:7).
Ketidaktertiban adalah tanda bahwa seseorang tidak taat terhadap firman Tuhan!
Nyatakanlah hidup kita tertib didalam Tuhan, Dialah yg mengatur hidup kita secara nyata. Naikkanlah puji syukur kpd Nya. Haleluya. Amin.
ReplyDeleteHaleluya Puji Tuhan. Amen
ReplyDeleteHaleluya Puji Tuhan. Amen
ReplyDeleteAmin
ReplyDelete